Bandung, berifakta.com – Sebelumnya terdapat wacana the Jakmania boleh bertandang ke Bandung oleh Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono.
Hal ini, disebabkan pada pertandingan antara Persib Bandung vs Persija Jakarta di pekan ke-11 Liga 1 2022/2023 pada Minggu (2/10) mendatang yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Baca Juga: Ratusan Wartawan Lakukan Aksi Demo Agar Bupati Karawang Bersikap Tegas
Tentunya suatu langkah yang dinilai baik tersebut mendapatkan respon dari pihak kepolisian, terutama pada masalah keamanan terhadap the Jakmania.
“Tidak diizinkan,” ungkap Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Ibrahim Tompo, di Bandung, Rabu (21/9).
Baca Juga: Anne Ratna Gugat Cerai, Rumah Tangga Dedi Mulyadi di Ujung Tanduk
Menurut Ibrahim, keputusan tersebut telah ditetapkan dari hasil rapat koordinasi dengan pihak panitia pelaksana (Panpel). Ditambah, pihak kepolisian tidak akan membiarkan the Jakmania nekat datang ke Stadion GBLA saat pertandingan nanti berlangsung.
“Tidak akan dibiarkan masuk,” pungkasnya.
Baca Juga: Wartawan Dianiaya, Polres Karawang Bentuk Tim Khusus
Jika the Jakmania datang ke Stadion GBLA nantinya, dikhawatirkan akan memicu konflik yang dinilai luar biasa antara suporter Bobotoh dengan the Jakmania. Karena rivalitas antara kedua kubu suporter tersebut dinilai sangat tinggi.
Diketahui, rivalitas suporter di Indonesia yang paling besar salah satunya yaitu Viking Persib Club (VPC) atau Bobotoh dan the Jakmania. Diantara lain juga ada Aremania dan Bonekmania.
Baca Juga: Kondisi Cahya Supriadi Penjaga Gawang Timnas U-20 Semakin Membaik
Wacana the Jakmania tandang ke Bandung tersebut merupakan hasil dari penilaian sebelumnya saat pertandingan Arema FC vs Persib Bandung yang dimana Bobotoh diperbolehkan datang ke Malang untuk mendukung tim kesayangannya.
Dari hasil tersebut, hubungan antara Aremania suporter Arema FC dengan Bobotoh terlihat harmonis. Oleh karena itu, ramai di media sosial bahwa hal serupa akan diwujudkan juga saat jelang Persib Bandung vs Persija Jakarta nantinya.
Baca Juga: Pendaki Asal Solo Meninggal Dunia di Gunung Lawu Akibat Penyakit Jantung
Tetapi, POLDA Jabar tetap tidak memperbolehkan suporter Persija Jakarta itu datang ke Bandung. Tujuannya agar menghindari potensi bentrokan antara kedua kubu suporter tersebut.
Dilihat respon dari beragam akun sosial media the Jakmania dan Persija Fans, mereka pun tidak akan memaksakan hadir langsung ke Stadion GBLA untuk mendukung Persija Jakarta. Mereka hanya berharap terhadap tim keamanan agar menjaga para official dan pemain Persija Jakarta dengan baik sudah lebih dari cukup. (hil/ag)